Resmi! Luciano Spalletti Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Italia, Napoli Meradang

iNews
Resmi! Luciano Spalletti Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Italia, Napoli Meradang siap ajukan gugatan. (Foto: REUTERS)

ROMA, iNewsBalikpapan.idLuciano Spalletti resmi menjadi pelatih Timnas Italia yang baru. Penunjukan ini berpotensi mengundang gugatan hukum Napoli.  

Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) resmi menunjuk Spalletti menggantikan Roberto Mancini yang mundur pekan lalu. Pelatih berkepala plontos itu teken kontrak dari 1 September 2023 hingga usai Piala Dunia 2026. 

“FIGC mengumumkan telah mencapai kesepakatan dengan pelatih Tuscan (Spalletti), yang akan mengambil peran mulai 1 September. Presentasi resmi akan diadakan di Coverciano pada pemusatan latihan jelang pertandingan melawan Makedonia Utara dan Ukraina,” bunyi pernyataan resmi FIGC di laman resmi mereka, Sabtu (19/8/2023) dini hari WIB. 

Spalletti sukses mengantar Napoli meraih scudetto Serie A Liga Italia 2022/2023 untuk pertama kali dalam 33 tahun terakhir. Namun, di akhir musim dia hengkang dengan persetujuan bersama.

Klub asal Naples itu mengijinkannya pergi jika dia menandatangani dokumen tujuh halaman. Dalam dokumen itu terdapat klausul yang mengharuskannya membayar 3 juta euro (Rp50 miliar) jika dia kembali bekerja dalam waktu satu tahun setelah pemutusan hubungan kerjanya dengan Napoli.

Dalam hal ini, pengacara FIGC bersikeras, seharusnya klausul itu hanya dihitung untuk klub yang menjadi rival Napoli, bukan untuk federasi atau peran internasional. Namun, Presiden Napoli Aurelio De Laurentiis telah menegaskan klausul tersebut juga berlaku untuk tim nasional. 

Meski begitu, Presiden FIGC enggan terlalu memusingkannya. Dia tetap antusias menerima kehadiran Spalletti. 

“Kami menyambut Spalletti,” kata Presiden FIGC Gabriele Gravina.

“Timnas membutuhkan pelatih hebat dan saya sangat senang dia menerima untuk memimpin Gli Azzurri. Antusiasme dan kompetensinya akan menjadi dasar untuk tantangan yang menanti Italia dalam beberapa bulan ke depan,” ujarnya.  

Editor : Mukmin Azis

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network