get app
inews
Aa Read Next : Kalahkan PSM, Madura United Jaga Asa Lolos Championship Series

Liga 1 2022/2023 Persis Solo Vs PSM Makassar, Juku Eja Siap Kudeta Posisi Puncak

Kamis, 29 September 2022 | 12:55 WIB
header img
Liga 1 2022/2023 Hari Ini: Duel Seru! Persis Solo Vs PSM Makassar.(Foto: Instagram)

SOLO, iNews.id -Liga 1 2022/2023 pekan ke-11 Persis Solo versus PSM Makassar di Stadion Manahan, Solo pukul 16.00 WIB akan berlangsung seru dan ketat. Ini menjadi kans PSM untuk merebut posisi puncak klasemen Liga 1 2022/2023 dari Madura United.

Seperti diketahui, PSM masih menjadi tim yang belum terkalahkan di Liga 1 musim ini. Klub berjuluk Juku Eja ini menempati peringkat kedua klasemen dengan perolehan poin 21, selisih dua angka dari Madura United. Sedangkan Persis Solo saat ini menempati peringkat ke-13 dengan poin 10.

Meski secara peringkat PSM lebih unggul, tetapi Persis patut diwaspadai. Mengingat Laskar Samber Nyawa-julukan Persis- berhasil mengalahkan juara Liga 1 musim lalu, Bali United, pada laga sebelumnya.

Namun sebelumnya akan ada pertemuan tim zona degradasi. Barito Putera akan menghadapi Persik Kediri pukul 15.30 WIB di Stadion Demang Lehman, Banjarbaru, Kalimantan Selatan.

Kedua tim berada dalam tren negatif dengan masing-masing menelan tujuh kekalahan. Persik bahkan belum pernah memetik kemenangan satupun dari 10 laganya.

Terakhir akan ada pertandingan PSS Sleman melawan Persita Tangerang. Laga digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pukul 20.30 WIB.

Jadwal Liga 1 2022/2023 Hari Ini, Kamis (29/9/2022): 

15.30 WIB: Barito Putera Vs Persik Kediri, Stadion Demang Lehman

16.00 WIB: Persis Solo Vs PSM Makassar, Stadion Manahan

20.30 WIB: PSS Sleman Vs Persita Tangerang, Stadion Maguwoharjo

Artikel ini telah tayang di www.inews.id dengan judul " Jadwal Liga 1 2022/2023 Hari Ini: Duel Seru! Persis Solo Vs PSM Makassar ", Klik untuk baca: https://www.inews.id/sport/soccer/jadwal-liga-1-20222023-hari-ini-duel-seru-persis-solo-vs-psm-makassar/2.
 

Editor : Mukmin Azis

Follow Berita iNews Balikpapan di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut