DHAKA, iNews.id – Jumlah korban jiwa akibat kebakaran besar yang melanda depot kontainer di Bangladesh bagian tenggara bertambah menjadi 16 orang. Insiden itu melukai lebih dari 150 orang lainnya, menurut para pejabat berwenang pada Minggu (5/6/2022).
Kebakaran terjadi di fasilitas kontainer pada Sabtu (4/6/2022) malam di Sitakunda, sebuah daerah yang berjarak 40 km dari kota pelabuhan Chittagong. Kemunculan api memicu beberapa ledakan kontainer menyusul satu ledakan besar di lokasi tersebut.
Sampai berita ini dibuat, petugas pemadam kebakaran masih bekerja keras untuk memadamkan api. Penduduk setempat mengatakan, saking dahsyatnya, ledakan itu mengguncang kawasan sekitar depot hingga memecahkan kaca jendela rumah-rumah di dekatnya.
Pejabat kesehatan setempat, Dokter Mohammed Elias Hossain mengatakan, jumlah korban tewas bisa bertambah karena beberapa orang yang terluka berada dalam kondisi kritis. “Beberapa petugas pemadam kebakaran dan polisi termasuk di antara korban luka itu,” katanya, seperti dilansir Reuters.
Dia pun mendesak semua dokter yang di daerah itu untuk membantu mengatasi situasi tersebut. Dia juga menyerukan diadakannya donor darah darurat untuk menolong para korban. Penyebab kebakaran masih belum jelas.
Editor : Mukmin Azis