Kelotok Angkut Puluhan Murid dan Guru SD Nyaris Karam, Penumpang Sempat Terdampar di Hutan Bakau

Roy Marisi
Puluhan murid dan guru penumpang KM Mansuri berusaha menyelamatkan diri dengan cara memanjat pohon bakau di perairan Selok Cina, Kelurahan Kariangau Balikpapan Barat. (Foto: Istimewa)

BALIKPAPAN, iNews.id – Sebuah kapal kelotok yang mengangkut puluhan murid dan guru nyaris karam di perairan Selok Cina, Kelurahan Kariangau Balikpapan Barat, Senin (15/8/2022).

Kejadian bermula ketika kapal kayu bermesin itu memuat puluhan murid serta sejumlah tenaga pendidik SD Negeri 021 Balikpapan Barat pulang dari kegiatan belajar mengajar pada pukul 14.00 Wita. Ada 28 murid dan 8 guru yang menumpang kapal dengan nama lambung KM Mansuri tersebut.

Sedianya kapal hendak menyeberang menuju dermaga rakyat di kawasan Kampung Baru, Balikpapan Barat. Namun, di tengah pelayarannya, kapal menabrak batang kayu hingga mengalami kebocoran pada bagian lambung.

Air seketika meluber memenuhi bagian dek kapal. Sementara nakhoda berupaya menggiring kapal ke arah tepi untuk menghindari insiden lebih fatal. Kebetulan, bagian darat dari perairan sekitar lokasi kejadian merupakan hutan bakau.

Genangan air pun semakin tinggi, hingga seluruh penumpang bergegas meraih akar bakau untuk memanjat pohonnya sementara menunggu pertolongan.

“Laporan diterima setelah terjadinya benturan kapal dengan tunggul di perairan Selok Cina, Balikpapan Barat. Tim SAR Gabungan terdiri dari Satpolairud Polresta Balikpapan, TNI AD dan Basarnas tiba di lokasi selang 20 menit kemudian,” ungkap Kasatpolair Polresta Balikpapan AKP Kasianto.

Setibanya di lokasi kejadian, seluruh penumpang langsung dievakuasi ke atas kapal tim SAR gabungan untuk dibawa menuju dermaga ADRI di Kelurahan Baru Ulu, Balikpapan Barat.

“Sekitar pukul 15.30 Wita siswa dan guru berhasil dievakuasi menggunakan kapal SAR. Semua penumpang murid dan guru sebanyak 36 orang selamat,” ujarnya.

Editor : Mukmin Azis

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network