JAKARTA, iNews.id – Banyak orang ingin berpetualang keliling Indonesia, bisa menikmati keindahan alam sambil berkendara. Keluarga ‘Cekidot’ menjadi salah satu keluarga yang mewujudkan impian tersebut.
Perjalanan tersebut terwujud setelah keluarga Cekidot membeli bus bekas seharga Rp60 juta. Kondisi bus memang masih layak juga dilengkapi AC.
"Kita beli dengan harga Rp60 juta saat terjadi Covid-19, mungkin sekarang harganya bisa lebih mahal," kata Pace Bimo anggota Keluarga Cekidot yang keliling Indonesia bersama istri dan putrinya.
Pace Bimo kemudian meremajakan bahkan merombak bus tersebut dengan melengkapi beberapa fasilitas di dalamnya. Layaknya sebuah rumah, bus tersebut dia lengkapi dengan lemari pakaian, ruang serbaguna, kamar tidur, dapur hingga kamar mandi.
Inspirasinya saat itu adalah tren orang-orang luar negeri yang membangun Campervan.
Pace Bimo kemudian menambahkan AC rumah, kulkas, TV, kemudian genser dan aki tambahan pada bus bersasis Mitsubishi PS 135 Ragasa 2001 tersebut.
Tak luput Ia menambahkan tenda (awning rumah) yang bisa dilipat dan rak untuk mengangkut motor dan sepeda. Hal ini akan berguna untuk berbelanja berbagai keperluan saat singgah di tempat wisata.
Mereka juga tak sedikit membagikan momen penuh persaudaraan, ketika berbaur dengan warga sekitar tempat yang disinggahi. Keluarga ‘Cekidot’ tampak menikmati perjalanan tersebut
Artikel ini telah tayang di www.inews.id dengan judul Rombak Bus Bekas Jadi Rumah Berjalan, Keluarga Ini Keliling Indonesia
Editor : Mukmin Azis
Artikel Terkait