Hasil Liga Inggris: Arsenal Ditahan Imbang Newcastle

Quadiliba Al Farabi
The Gunners Arsenal hanya mampu meraih satu poin usai ditahan imbang 0-0 melawan Newcastle. (Foto: instagram)

LONDON, iNewsBalikpapan.id- Dari lanjutan Liga Inggris 2022-2023, The Gunners Arsenal hanya mampu meraih satu poin usai ditahan imbang 0-0 melawan Newcastle. Laga berlangsung di Emirates Stadium, Rabu (4/1/2023) dini hari WIB.

Hasil ini tak merubah posisi Arsenal yang tetap kokoh di puncak klasemen sementara Newcastle di peringkat 3.

Di lima menit awal babak pertama, Arsenal langsung mendapatkan dua peluang berbahaya. Pertama lewat tendangan Gabriel Martinelli yang diblok Kieran Trippier, bola muntah disambut Martin Odegaard dengan tendangan yang membentur mistar.

Tekanan terus diberikan Arsenal selama 20 menit ke depan. Perlahan-lahan Newcastle terbiasa hingga berhasil keluar dari tekanan itu.

Kesempatan kembali didapat Arsenal pada menit ke-34. Kali ini tendangan bebas Odegaard berhasil menemukan kepala dari Martinelli, tapi sundulannya masih melebar.

Hingga turun minum skor tak berubah 0-0.

Arsenal yang mencoba membangun serangan harus berakhir dengan kesalahan Aaron Ramsdale di jantung pertahanan. Newcastle secara bersama-sama kompak menekan setelah kesalahan itu.

Beruntung jantung pertahanan Arsenal dalam kondisi siap. Mereka pun kembali membangun serangan yang kali ini melalui sektornya Bukayo Saka dan Oleksandr Zinchenko.

Serangan demi serangan diciptakan Arsenal sehingga tak jarang menghasilkan sepak pojok. Tapi dari sekian banyak kesempatan, bek Newcastle yang dikomandoi Trippier selalu mampu menghalau bola.

Martin Odegaard mengoper bola ke tiang dekat untuk Arsenal. Martinelli yang menyambutnya dengan sundulan tipis menuju tiang jauh. Sayang bola masih meleset beberapa centi.

Di akhir laga, Newcastle hampir saja dibuat deg-degan. Eddie Nketiah melakukan tendangan kencang namun penyelamatan penting dilakukan Nick Pope menggunakan kakinya.

Editor : Mukmin Azis

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network