Hasil Liga Inggris: Man United Dibantai Crystal Palace 4-0

Ibnu Hariyanto
Crystal Palace sukses mengalahkan Manchester United 4-0 pada lanjutan Liga Inggris 2023/2024.(Foto: Crystal palace)

LONDON, iNewsBalikpapan.id- Manchester United benar-benar tak berdaya saat bertandang ke markas Crystal Palace di lanjutan Liga Inggris 2023-2024. Man United dibantai 0-4 oleh Palace.

Laga berlangsung di Selhurst Park, Selasa (7/5/2024) dini hari WIB. Man United yang menurunkan skuad terbaik tak mampu meladeni Palace.

Man United sudah kebobolan lewat gol Michael Olise menit 12. Olise memanfaatkan umpan Daniel Munoz.

Tertinggal satu gol Man United coba membalas. Namun, permainan apik Palace membuat Man United selalu kewalahan. 

Hasilnya, Palace Kembali mencetak gol menit 40. Kini giliran Jean Philippe Mateta memanfaatkan umpan Chris Richards.

Skor 2-0 menutup babak pertama. Memasuki babak kedua Man United belum juga bisa keluar tekanan.

Setan Merah justru kebobolan lagi menit 58 lewat gol Tyrick Mitchel. Palace unggul 3-0.

Derita Man United makin lengkap Ketika pasukan Erik Ten Hag Kembali kebobolan menit 66. Lagi-lagi kerja sama Munoz dan Olise membuahkan hasil.

Palace menang 4-0 atas Man United di laga ini. Kekalahan ini membuat Man United digeser Chelsea di papan klasemen. Man United turun ke peringkat 8.

SUSUNAN PEMAIN:

Crystal Palace (3-4-2-1): Dean Henderson; Chris Richards, Joachim Andersen, Nathaniel Clyne; Tyrick Mitchell, Will Hughes, Adam Wharton, Daniel Munoz; Eberechi Eze, Michael Olise; Jean-Philippe Mateta.

MANCHESTER UNITED (4-2-3-1): Andre Onana; Diogo Dalot, Jonny Evans, Casemiro, Aaron Wan-Bissaka; Christian Eriksen, Kobbie Mainoo; Alejandro Garnacho, Mason Mount, Antony; Rasmus Hojlund.

Editor : Mukmin Azis

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network