Truk Terguling Menimpa Mobil, Diduga Kelebihan Muatan

Mukmin Azis
Kecelakaan menimpa truk dengan nomor polisi A 9647 ZX yang terguling dan menimpa mobil pick up berwarna hitam dengan nomor polisi KT 8186 K, Selasa (16/7/2024). (Foto: tangkapan layar)

BALIKPAPAN, iNewsBalikpapan.id - Kecelakaan menimpa truk dengan nomor polisi A 9647 ZX yang terguling dan menimpa mobil pick up berwarna hitam dengan nomor polisi KT 8186 K, Selasa (16/7/2024) 

Truk berwarna hijau tersebut diketahui berasal dari Pelabuhan Semayang Balikpapan, mengangkut muatan yang berlebihan.

Seorang saksi mata di lokasi kejadian sempat mengambil video dan foto, yang kemudian tersebar luas dan viral di media sosial warga Kota Balikpapan.

Dalam video yang beredar, tampak jelas truk terguling ke sisi kiri jalan, dengan sebagian badannya menimpa mobil pick up hitam yang naas berada di jalur tersebut.

Kasat Lantas Polresta Balikpapan, Kompol Ropiyani, memberikan keterangan terkait insiden tersebut. Menurutnya, truk mengalami kelebihan muatan dan tidak kuat menanjak saat melintasi lokasi kejadian, hingga akhirnya terguling.

"Truk overload saat berada di jalur menanjak di kilometer 2,5 hingga tidak mampu melaju, akhirnya rebah ke sisi kiri," terang Kompol Ropiyani

Meski tidak ada korban jiwa, insiden ini mengingatkan akan pentingnya keselamatan dan mematuhi peraturan lalu lintas, termasuk soal muatan.

Petugas kepolisian bergerak cepat menindaklanjuti kejadian ini, memastikan tidak ada lagi kendaraan yang terjebak dan berusaha mengurai kemacetan yang terjadi.

Editor : Mukmin Azis

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network