Kepala Desa di Ngada Tewas Ditikam Warga Gegara Upah Kerja Belum Dibayar

Patrianus Meo Djawa
Ilustrasi pembunuhan Kepala Desa Warupele 1 di Ngada tewas ditikam warga gegara upah kerja belum dibayar..(Foto:Dok MPI).

BAJAWA, iNewsBalikpapan.id – Insiden penikaman mengakhiri nyawa Bonifasius Ghae (57), Kepala Desa Warupele 1, Kecamatan Aimere, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur, Kamis (22/5/2025). Pelaku adalah warganya sendiri, berinisial NR (58).

Korban sempat dilarikan ke RSUD Bajawa untuk mendapat perawatan, namun dinyatakan meninggal dunia pada pukul 16.30 Wita.

Kasi Humas Polres Ngada, Ipda Benediktus Rusdini Pissort, mengatakan insiden ini diduga dipicu oleh permasalahan upah Harian Orang Kerja (HOK) yang belum dibayarkan.

"Dalam keterangan saksi, pelaku NR datang seorang diri ke Balai Desa untuk menuntut pembayaran upahnya. Dia sempat menyita beberapa kursi dan mengikatnya di tiang gawang menggunakan tali rafia sebelum akhirnya terlibat cekcok dengan korban yang berujung pada aksi penikaman," jelas Ipda Benediktus.

Korban mengalami dua luka tusukan, masing-masing di bahu kanan dan pinggang, akibat serangan dengan sebilah pisau, yang kini telah diamankan polisi sebagai barang bukti.

Editor : Mukmin Azis

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network