get app
inews
Aa
Read Next : Bentrok Suporter Persija dan Persib di Serang, 2 Terluka

2 Bobotoh Tewas di Stadion GBLA, Polisi Gelar Penyelidikan

Sabtu, 18 Juni 2022 | 12:28 WIB
header img
Bobotoh memenuhi tribun stadion saat mendukung Persib Bandung berlaga. Foto: ANTARA

BANDUNG, iNews.id - Polrestabes Bandung melakukan penyelidikan terkait peristiwa dua bobotoh atau pendukung Persib Bandung tewas di Stadion GBLA saat hendak menonton laga Persib melawan Persebaya, Jumat (17/6/2022) malam. Kedua korban tewas terinjak-injak dan kehabisan napas.

Kedua bobotoh yang tewas merupakan warga Cibaduyut, Kota Bandung dan Kabupaten Bogor. "Betul, ada dua orang (bobotoh) yang meninggal," kata Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Aswin Sipayung, Sabtu (18/6/2022).

Kombes Pol Aswin Sipayung menyatakan, petugas telah berusaha memberikan perawatan medis awal di lokasi kejadian dan merujuk kedua korban RS Bhayangkara Sartika Asih Bandung. Namun kedua korban meninggal dunia. 

Kedua korban meninggal diduga akibat kehabisan oksigen. Sebelum tewas, kedua korban sempat diberikan perawatan oleh petugas sebelum dirujuk ke rumah sakit. Namun sayang, kedua korban meninggal. 

"Kita langsung bawa jenazah keduanya ke rumah duka di Bogor dan Cibaduyut, Kota Bandung untuk disampaikan langsung kepada pihak keluarga. Kami dari Polrestabes Bandung menyampaikan langsung rasa duka kepada kedua keluarga korban," ujar Kombes Pol Aswin Sipayung.

Terkait peristiwa ini, Kapolrestabes Bandung masih melakukan pemeriksaan terhadap personelnya yang melakukan penjagaan untuk mengetahui detail kronologi dan penyebab kejadian tragis tersebut.

Kapolrestabes Bandung menuturkan, untuk memastikan penyebab, Polrestabes Bandung melakukan penyelidikan atas kasus ini. Selain itu untuk mengetahui ada atau tidak kelalaian petugas sehingga kericuhan terjadi.

"Gambaran saat kejadian, berdasarkan keterangan para saksi, sejak sore hari kondisi stadion telah sesak dipenuhi oleh para penonton," tutur Kapolrestabes Bandung.

"Pihak panitia, menutup seluruh akses pintu masuk. Penonton terus berdesakan untuk memaksakan masuk. Polisi pun ambil keputusan, untuk membuka pintu, guna mengantisipasi kejadian saling berdesakan," ucap Kombes Pol Aswin.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo mengatakan, peristiwa tragis itu benar terjadi. "Benar.. Kami menyampaikan prihatin terhadap insiden ini dan menyampaikan turut berduka cita atas meninggalnya korban. Korban dari Bogor dan Bandung," kata Kabid Humas Polda Jabar saat dikonfirmasi, Sabtu (18/6/2022).

Kronologi kejadian, penonton yang tidak memiliki tiket memaksa masuk stadion dan menjebol pintu gerbang (informasi menyebutkan bobotoh menjebol Gerbang U dan V Stadion GBLA). "Ada 8 pintu akses yg sudah tertutup dijebol pengunjung," ujar Kombes Pol Ibrahim Tompo. 

Akibat berdesak-desakan itu, sejumlah bobotoh terinjak-injak. Akibatnya, beberapa orang digotong keluar dari stadion dalam keadaan lemas. Namun saat tiba di RS Bhayangkara Sartika Asih Bandung, korban meninggal dunia.  

"Sementara gambaran umum, penonton yang tidak mempunyai tiket memaksa masuk dan menjebol pintu. Saat bergerombol dan berdesakan tersebut, ada orang yang digotong oleh beberapa penonton lain keluar dari kerumunan dalam keadaan lemas. Setelah dilihat oleh petugas, kemudian diberikan pertolongan medis dan dibawa ke rumah sakit Sartika Asih. Namun setelah di rumah sakit yang bersangkutan (korban) meninggal dunia," tutur Kabid Humas.

Kombes Pol Ibrahim Tompo mengatakan, peristiwa ini diduga terjadi akibat kapasitas stadion hanya 15.000 orang, namun perkiraan jumlah bobotoh yang datang sekitar 40-45.000-an.

Editor : Mukmin Azis

Follow Berita iNews Balikpapan di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut