get app
inews
Aa Text
Read Next : Bentrok dengan Aparat, Massa Rusak Sejumlah Kendaraan Polisi, 1 Orang Tertembak di Kaki

Warga Sanggau Geger, Benda Diduga serpihan Roket China Ditemukan Jatuh di Ladang

Senin, 01 Agustus 2022 | 19:56 WIB
header img
Benda diduga serpihan roket China ditemukan jatuh di ladang warga Sekayam, Kabupaten Sanggau, Kalbar, Senin (1/8/2022). (Foto: iNews TV/Uun Yuniar)

SANGGAU, iNews.id - Warga Sanggau, Kalimantan Barat digemparkan dengan penemuan benda diduga serpihan roket China di ladang. Sebelum jatuh ke ladang, warga melihat benda dari langit yang mengeluarkan cahaya. Serpihan roket China itu ditemukan di ladang warga Dusun/Desa Pengadang, Kecamatan Sekayam. Saat ini, benda tersebut sudah dipasang garis polisi.

Diperoleh informasi, agensi angkasa Malaysia atau MYSA yang merupakan bagian dari Kementerian Sains, Teknologi dan Inovasi Malaysia (MOSTI), benda yang diduga merupakan pecahan dari roket long march 5b milik China itu diluncurkan dari pusat peluncuran angkasa Wenchang di China Selatan. Warga Pengadang, Yulius Talib mengatakan, benda yang diduga serpihan roket tersebut ditemukan Minggu (31/7/2022) sore. Saat itu, dia hendak menengok kebunnya.

“Saya lihat ada bongkahan besi di kebun. Saya cari-cari tidak ada jejak kaki orang. Lalu, saya lapor ke kepala desa dan diteruskan ke polisi,” katanya, Senin (1/8/2022). Saat ini, benda tersebut sudah dipasang garis polisi. Petugas mengimbau kepada masyarakat untuk tidak mendekati lokasi penemuan serpihan yang diduga roket itu untuk mengantisipasi adanya zat radioaktif dari benda tersebut.

Editor : Mukmin Azis

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut