get app
inews
Aa Read Next : Kasus Sabu 52 Kg, Oknum Sipir Lapas Jambi Divonis Hukuman Mati

Perekrutan Empat JPT Madya Otorita IKN Dibuka Desember Ini, Cek Kriterianya

Kamis, 08 Desember 2022 | 20:15 WIB
header img
Perekrutan empat Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Madya Badan Otorita IKN dibuka Desember ini.

JAKARTA, iNewsBalikpapan.id - Perekrutan empat posisi Pimpinan Tinggi IKN dibuka pada akhir 2022 atau Desember ini.  Badan Otorita IKN dan Panitia Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Madya saat ini menyiapkan skenario perekrutan tersebut.

Empat jabatan Pimpinan Tinggi IKN tersebut yakni, Deputi Bidang Perencanaan dan Pertanahan, Deputi Bidang Sosial, Budaya, dan Pemberdayaan Masyarakat, Deputi Bidang Pendanaan dan Investasi, dan Deputi Bidang Sarana dan Prasarana.

Ketua Panitia Seleksi JPT Madya Otorita IKN, Bambang Brodjonegoro mengatakan, pekan ini tim panitia seleksi akan melakukan pertemuan pertama dengan Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN untuk membahas proses tersebut.

"Prosesnya, minggu ini rencananya kita akan membuat rapat pertama, pertemuan pertama dari tim lengkap dari. Dan pertama kita juga harus mendengarkan apa yang menjadi aspirasi dari baik Kepala maupun Wakil Kepala Otorita IKN," ungkap Bambang, Kamis (8/12/2022).

Meski masih tahap penggodokan, Bambang menilai perekrutan dilakukan secara terbuka atau berlaku bagi non ASN. Dengan demikian berarti terbuka peluang bagi siapapun untuk mengisi posisi-posisi tersebut.  

Adapun poin pertimbangan calon pemimpin IKN Nusantara yakni, memiliki kepekaan terhadap kondisi sosial, ekonomi, dan lingkungan. Termasuk mampu mewujudkan impian agar IKN menjadi kota yang bisa diandalkan di dunia.

"Kita belum putuskan, tapi kalau preferensi saya, berpengalaman cukup lama di pemerintah, akan lebih baik terbuka, karena bukannya kita tidak memperhatikan potensi yang ada di birokrasi," tutur Bambang.

Lebih lanjut disebutkan, kriteria lain bagi calon adalah harus memiliki kemampuan manajerial, bisa membangun hubungan yang baik dengan semua stakeholder baik pemerintah pusat dan daerah. Kemudian, memiliki rekam jejak sesuai dengan posisi yang dibutuhkan serta berintegritas tinggi.

"Saya yakini di antara putra-putri terbaik bangsa, pasti ada yang bisa memenuhi kriterianya," ungkap Bambang.

Editor : Mukmin Azis

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut