get app
inews
Aa Text
Read Next : Laga El Clasico, Barcelona Bantai Real Madrid 4-0 di Bernabeu

Preview Liga Spanyol El Clasico Barcelona vs Real Madrid: Misi Saling Kejar di Puncak Klasemen

Minggu, 19 Maret 2023 | 13:58 WIB
header img
Barcelona vs Real Madrid pada jornada ke-26 Liga Spanyol di Camp Nou, Senin (20/3/2023) dini hari WIB. (Foto: REUTERS/Isabel Infantes)

BARCELONA, iNewsBalikpapan.id – Jornada ke-26 Liga Spanyol menyajikan El Clasico Barcelona vs Real Madrid di Camp Nou, Senin (20/3/2023) dini hari WIB.

Pelatih Los Blancos Carlo Ancelotti meminta pasukannya main seperti singa.

Real Madrid butuh poin penuh untuk menjaga asa juara Liga Spanyol. Klub Ibu Kota Spanyol itu kini duduk di peringkat kedua berbekal 56 poin.

Karim Benzema dan kolega tertinggal 9 angka dari Barcelona di singgasana. Real Madrid butuh kemenangan untuk memangkas jarak dengan sang rival abadi.

Tapi Ancelotti sadar misi tersebut tak semudah membalikkan telapak tangan. Apalagi Barcelona punya lini pertahanan yang sulit ditembus.

Marc Andre Ter Stegen tampil memukau di bawah mistar gawang Blaugrana musim ini. Buktinya klub Catalunya itu baru kebobolan delapan gol dari 25 laga Liga Spanyol.

Untuk itu Ancelotti meminta anak asuhnya beringas di pertahanan Barcelona. Menurutnya itu satu-satunya cara merobohkan pertahanan Blaugrana.

“Mereka solid di belakang dan tidak kebobolan banyak gol. Begitulah cara mereka berhasil memenangkan pertandingan,” ujar Ancelotti dilansir laman resmi Real Madrid, Minggu (19/3/2023).

“Kami harus melihat Barcelona seperti singa, bukan kucing,” mantan pelatih AC Milan itu menambahkan. Ancelotti tidak memungkiri dirinya kerap merasa gugup jelang melakoni menghadapi sebuah pertandingan, khususnya El Clasico. Meski begitu, hal tersebut tidak membuatnya takut untuk menghadapi laga tersebut.

“Saya tidak akan mengatakan takut atau khawatir akan hal itu. Tetapi Anda selalu gugup pada jam-jam sebelum pertandingan terbesar, setidaknya saya merasakannya," ucapnya.

Editor : Mukmin Azis

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut