get app
inews
Aa Text
Read Next : CEO Climate Talks: PLN Siap Dukung Pemerintah Capai 75% Energi Terbarukan hingga Tahun 2040

PLN UIP KLT Tingkatkan Budaya K3, Target Capai Zero Accident

Minggu, 18 Februari 2024 | 12:47 WIB
header img
PLN UIP KLT Tingkatkan Budaya K3, Target Capai Zero Accident. (Foto: ist)

BALIKPAPAN, iNewsBalikpapan.id - PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Kalimantan Bagian Timur (UIP KLT) hingga seluruh Unit Pelaksana dibawahnya peringati Bulan K3 Nasional pada tanggal 12 Januari 2024 sampai dengan 12 Februari 2024 dengan melaksanakan beberapa kegiatan yang menciptakan kondisi lingkungan dan aktivitas yang aman, sehat, selamat dan berkelanjutan.

Kegiatan yang dilakukan bertujuan untuk meningkatkan budaya K3 untuk para insan PLN dan juga mitra PLN dalam melaksanakan aktivitas ketersediaan infrastruktur ketenagalistrikan mulai dari pembangunan hingga penyaluran. 

“Rangkaian kegiatannya sudah dijalankan sejak 12 Januari lalu, mulai dari pencanangan komitmen pencapaian Zero Accident oleh Manajemen dan juga Mitra Kerja, sosialisasi dan edukasi K3 kepada insan PLN hingga masyarakat umum, penilaian implementasi K3 terbaik untuk Unit Pelaksana hingga Mitra Kerja, donor darah, kegiatan sosial lainnya, hingga Apel K3 yang dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia,” jelas Raja Muda Siregar, General Manager PLN UIP KLT.

Pelaksanaannya sendiri menggandeng beberapa mitra dan stakeholder seperti PMI untuk donor darah, Rumah Sakit dan Persagi Balikpapan untuk Program Wellbeing, BPBD untuk program simulasi kebakaran dan refreshment alat proteksi kebakaran. 

Dengan berbagai macam kegiatan yang dilakukan, Raja menghimbau kepada seluruh insan PLN hingga Mitra Kerja untuk terus meningkatkan kepedulian dalam implementasi Budaya K3 saat melaksanakan seluruh aktivitas penyediaan dan distribusi tenaga listrik sehingga harapan mencapai Zero Accident dapat terwujud dengan nyata. 

Raja menjelaskan bahwa salah satu kunci penting dari keberhasilan pembangunan dan penyediaan infrastruktur ketenagalistrikan adalah memiliki ekosistem ketenagakerjaan yang unggul dengan cara membangun budaya K3  yang baik. Dengan adanya budaya K3 yang unggul, maka angka kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja akan dapat ditekan, yang pada akhirnya diharapkan mampu meningkatkan produktivitas kerja.

“Salah satu keberhasilan implementasi budaya K3 yang dicapai PLN UIP KLT yaitu nihil kecelakaan kerja sesuai dengan Surat dari BPJS Ketenagakerjaan dengan total jumlah jam kerja aman terpanjang sampai dengan Desember 2023 mencapai 5.025.531,” tambah Raja.

Selanjutnya, harapan nasional dengan berhasilnya implementasi budaya K3 dapat menekan kerugian, meningkatkan kualitas hidup, dan indeks pembangunan manusia. Lebih jauh, implikasi dari keberhasilan penerapan budaya K3 akan sangat menunjang pembangunan nasional, peningkatan daya saing nasional untuk mencapai pembangunan yang berkelanjutan, serta peningkatan daya saing nasional di era global.

Di tingkat internasional, Indonesia telah membuat komitmen yang sangat kuat untuk mewujudkan pekerjaan layak dan memainkan peranan penting guna memastikan bahwa persoalan ketenagakerjaan dan tenaga kerja dimasukkan dalam Sustainable Development Goals (SDGs).

“Sejalan dengan harapan nasional dalam implementasi budaya K3 yang berkelanjutan, PLN UIP KLT yang memiliki proses bisnis dalam pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan juga rutin melakukan inspeksi K3 di setiap proyek. Memastikan seluruh aspek K3 dipenuhi oleh Pengawas Pekerjaan dan juga Mitra Kerja. Teguran dan peringatan akan diberikan kepada pihak yang kurang mematuhi aspek K3, sehingga menjamin bahwa persoalan ketenagakerjaanan yang bersinggungan dengan pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan telah memenuhi aturan yang berlaku,” tambah Raja.

PLN berkomitmen akan mengimplementasikan dan meningkatkan pelaksanaan budaya K3 agar pelaksanaan penyediaan tenaga listrik bagi seluruh masyarakat dapat berjalan dengan aman, selamat dan berkelanjutan.

Editor : Mukmin Azis

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut