BANJARMASIN, iNewsBalikpapan.id - BPJS Ketenagakerjaan menggelar acara Media Gathering bertema “Sinergy and Harmony of Borneo” di Hotel Fugo Banjarmasin, Kamis (7/11/2024).
Acara ini ber tujuan untuk mempererat hubungan antara BPJS Ketenagakerjaan dengan media. Serta meningkatkan pemahaman masyarakat tentang program-program perlindungan sosial ketenagakerjaan.
Kepala BPJS Ketenagakerjaan Kantor Wilayah Kalimantan Erfan Kurniawan menjelaskan, saat ini coverage kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan di Kalimantan mencapai 45,34%.
Dengan total 3,2 juta pekerja aktif yang terdaftar. BPJS Ketenagakerjaan juga melayani lebih dari 63.680 pemberi kerja atau badan usaha dan telah mencatatkan penerimaan iuran sebesar Rp5.060.579.420.000 pada tahun 2024, yang meningkat sebesar 11,72 persen dibandingkan tahun sebelumnya.
Editor : Mukmin Azis