get app
inews
Aa Text
Read Next : PLN Percepat Interkoneksi Kaltim-Kaltara, Pastikan Pemerataan Listrik

Unik! Srikandi PLN Terjun Langsung Bangun Infrastruktur Listrik di Kalimantan Selatan

Sabtu, 19 Juli 2025 | 18:33 WIB
header img
Perempuan PLN tak hanya berperan di balik meja rapat. Mereka kini aktif di garda depan pembangunan infrastruktur kelistrikan.(Foto: ist)

TANA BUMBU, iNewsBalikpapan.id  — Perempuan PLN tak hanya berperan di balik meja rapat. Mereka kini aktif di garda depan pembangunan infrastruktur kelistrikan. Melalui kiprah Srikandi PLN, PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Kalimantan Bagian Timur (UIP KLT) resmi memulai pembangunan Extension 1 Trafo Bay dan pemasangan trafo 30 MVA di Gardu Induk (GI) 150 kV Satui, Kabupaten Tanah Bumbu.

Proyek strategis ini dijalankan oleh Unit Pelaksana Proyek Kalimantan Timur 4 (UPP KLT 4) bersama mitra kerja PT Citra Bakti Persada (CBP), bertujuan untuk memperkuat sistem transmisi dan meningkatkan keandalan pasokan listrik di wilayah berkembang dan kawasan industri Kalimantan Selatan.

GI Satui, Titik Vital Keandalan Listrik Kalsel

General Manager PLN UIP KLT, Raja Muda Siregar, menegaskan pentingnya proyek ini dalam menjamin kontinuitas listrik.“Penambahan trafo di GI Satui akan memperkuat kapasitas sistem dan mendukung pasokan daya baik untuk pelanggan eksisting maupun kebutuhan baru di kawasan industri,” ujarnya, Selasa (2/7/2025).

Sementara itu, Manager PLN UPP KLT 4, Rizal Hikmhtiar, memastikan seluruh tahapan awal proyek dilaksanakan sesuai standar teknis.

“Mulai dari pengukuran hingga pembersihan lokasi, kami lakukan dengan cermat agar tidak menimbulkan kendala saat konstruksi berjalan,” jelas Rizal.

Editor : Mukmin Azis

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut