get app
inews
Aa Text
Read Next : Operasi Zebra Mahakam 2025, Satlantas Polresta Balikpapan Jaring 939 Kendaraan

Diduga Lecehkan Anak di Kapal, Pria Asal Sulawesi Diamankan di Pelabuhan Semayang Balikpapan

Jum'at, 02 Januari 2026 | 21:49 WIB
header img
Pria asal Sulawesi diamankan di Pelabuhan Semayang Balikpapan usai diduga melecehkan anak di bawah umur di atas kapal penumpang.(Foto: Mukmin Azis/iNewsTV)

BALIKPAPAN, iNewsBalikpapan.id – Niat mengadu nasib di Balikpapan berujung petaka bagi seorang pria paruh baya asal Sulawesi. Pria berusia 35 tahun itu diamankan petugas gabungan setibanya kapal sandar di Pelabuhan Semayang, Balikpapan, lantaran diduga melakukan pelecehan terhadap anak di bawah umur.

Peristiwa tersebut terjadi di atas kapal penumpang dalam perjalanan menuju Balikpapan. Korban berinisial WI (13) diduga menjadi sasaran pelecehan pelaku selama berada di dalam kapal.

Kapolsek Kawasan Pelabuhan Semayang, AKP Hari Purnomo, menjelaskan korban berangkat ke Balikpapan tanpa didampingi orang tua. Ia hanya dititipkan kepada penumpang lain yang merupakan tetangganya.

“Selama perjalanan korban diketahui lebih banyak menyendiri di dalam kapal dan sempat menangis,” ujar AKP Hari.

Pelaku mengakui sempat mendekati korban dengan alasan ingin menenangkan saat melihat korban menangis. Namun, pihak keluarga korban merasa keberatan atas tindakan tersebut dan langsung melaporkannya kepada petugas keamanan kapal.

Setibanya di Pelabuhan Semayang, pelaku langsung diamankan oleh petugas gabungan untuk pemeriksaan lebih lanjut. Saat ini, kasus tersebut telah dilimpahkan dan ditangani oleh Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polresta Balikpapan.

Guna mencegah kejadian serupa terulang, Polsek Kawasan Pelabuhan Semayang menambah personel pengamanan, khususnya pada kapal-kapal penumpang yang bersandar di pelabuhan.

Editor : Mukmin Azis

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut