BANDA ACEH, iNews.id - Data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Banda Aceh menunjukkan, sebanyak 102 rumah rusak diterjang angin kencang. Cuaca ekstrem tersebut terjadi dalam beberapa hari terakhir.
Kepala Pelaksana BPBD Kota Banda Aceh Rizal Abdillah mengatakan, angin kencang berlangsung sejak Jumat (27/5/2022) dan paling parah terjadi pada Minggu (29/5/2022).
"Angin kencang dengan kecepatan mencapai 105 kilometer per jam itu menyebabkan atap 102 rumah masyarakat maupun fasilitas publik rusak," ujar Rizal di Banda Aceh, Rabu (1/6/2022).
Dia menuturkan, kerugian akibat kerusakan tersebut mencapai jutaan rupiah. Namun, kerugian tersebut masih dalam pendataan dan penghitungan petugas di lapangan.
Editor : Mukmin Azis