GAZA, iNewsBalikpapan.id – Sayap militer Hamas, Brigade al-Qassam, dan pasukan Israel terlibat pertempuran sengit di Jalur Gaza, Rabu (6/12/2023). Pejuang Palestina pun dilaporkan berhasil membasmi sejumlah tentara zionis.
Laman Alarabiyah pada Kamis (7/12/2023) melansir, Brigade al-Qassam menyatakan bahwa mereka menghadapi pasukan Israel di wilayah Shuja’iyyah, Gaza. Para pejuang Palestina itu terlibat dalam bentrokan sengit dengan militer Israel di semua lini serangan zionis ke Gaza.
Menurut Brigade al-Qassam, pihaknya telah menghancurkan 23 kendaraan militer Israel di garis depan pertempuran di Khan Younis dan Beit Lahia. Mereka juga membunuh dan melukai enam tentara Israel, serta meledakkan bahan peledak yang ditanam di sebuah rumah tempat pasukan Israel dikepung oleh para pejuang.
Sementara militer Israel mengklaim para pejuang Hamas bermunculan dari bawah tanah dan berhadap-hadapan dalam pertempuran tatap muka di Gaza. Tentara zionis pun mengaku pasukannya berhasil menerobos Jabaliyah, Shuja’iyyah, dan daerah Khan Younis.
“Di wilayah Jabaliyah, Shuja’iyyah, dan Khan Younis, kami telah menembus garis pertahanan mereka (Hamas),” ujar Juru Bicara Pasukan Pertahanan Israel (IDF), Daniel Hagari.
“Para teroris (maksudnya para pejuang Hamas) kini muncul dari terowongan bawah tanah dan melibatkan pasukan kami dalam pertempuran jarak dekat, pasukan kami muncul dalam posisi yang lebih unggul,” klaimnya.
Hagari menyatakan, pasukan Israel mengepung daerah Khan Younis di Gaza Selatan. Di sana, tentara Israel melakukan penggerebekan dan memerangi Hamas. Bersamaan dengan itu, militer Israel juga bertempur di wilayah Jabaliyah dan Shuja’iyyah.
Militer Israel juga mengklaim, selama operasi di Khan Younis, pasukan zionis telah membunuh dua pejuang Hamas dan menyerang puluhan sasaran milik kelompok Palestina itu.
Editor : Mukmin Azis
Artikel Terkait