JAKARTA, iNewsBalikpapan.id - Yasonna H. Laoly telah melaporkan kepada Ketua Umum PDI-Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, terkait dirinya yang direshuffle oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) dari posisi Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham). Menurut Yasonna, Megawati merespons laporan reshuffle kabinet tersebut dengan sikap yang santai.
"Saya kan menyampaikan beberapa waktu lalu, saya sampaikan, 'Bu beredar kabar ini (dirinya di-reshuffle)', 'Yaudah gak apa-apa, kan lazim'," kata Yasonna saat ditemui di Kantor Kemenkumham, Jakarta, Senin (19/8/2024).
Yasonna H. Laoly menyampaikan bahwa Megawati Soekarnoputri paham betul mengenai mekanisme penunjukan dan reshuffle menteri. Hal ini karena Megawati sendiri pernah menjabat sebagai presiden, sehingga ia memahami proses dan keputusan yang terkait dengan pergantian menteri di kabinet.
Dia pun meminta masyarakat tidak berspekulasi liar terkait reshuffle kabinet kali ini.
"Beliau (Megawati) itu pernah presiden, pernah tahu bagaimana hak prerogatif seorang presiden dalam siapa yang membantunya," ujarnya.
Diketahui, Jokowi melantik Supratman Andi Agtas sebagai Menkumham di Istana Negara, Jakarta, Senin (19/8/2024). Dia dilantik menggantikan posisi Yasonna H Laoly.
Editor : Mukmin Azis
Artikel Terkait