Persik Kediri Tumbang di Brawijaya, Dikalahkan PSBS Biak

Cikal Bintang
PSBS Biak Numfor menumbangkan Persik Kediri pada lanjutan Liga 1 di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur pada Sabtu (28/9/2024) sore WIB. (Foto; Persik Kediri)

KEDIRI, iNewsBalikpapan.id - PSBS Biak Numfor menumbangkan Persik Kediri pada lanjutan Liga 1 di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur pada Sabtu (28/9/2024) sore WIB. 

PSBS Biak bermain ofensif di awal pertandingan babak pertama. Febriyanto Uopmabin dan Jeam Kelly Sroyer menjadi motor serangan utama Badai Pasifik -julukan PSBS Biak Numfor. 

Namun begitu, tim tuan rumah bermain solid. Serangan yang dibangun oleh PSBS Biak kerap menemui kebuntuan. Sedangkan, Persik mengandalkan serangan balik cepat. 

Serangan yang dibangun kedua tim belum membuahkan hasil hingga menit ke-35. PSBS Biak masih mengandalkan serangan cepat, sedangkan Persik menunggu momentum serangan balik.

Pada menit 45+2, PSBS Biak akhirnya mampu memecah kebuntuan. Adalah Alexsandro (45+2' (P)) yang sukses merobek gawang Persik lewat tendangan penalti. 

Keunggulan PSBS Biak bertahan hingga turun minum. Berlanjut pada babak kedua, Persik mencoba untuk bermain agresif sejak awal pertandingan. 

Namun sayang, Ezra Walian dan kolega tak mampu memanfaatkan sejumlah peluang. Kali ini, Badai Pasifik bermain lebih sabar dan mencoba skema serangan balik. 

Serangan balik yang tercipta terpantau lebih efektif, namun Persik juga bermain solid. Jual beli serangan pada pengujung laga babak kedua tak membuahkan hasil. 

Pada akhirnya, PSBS Biak Numfor berhasil mengunci kemenangan atas Persik Kediri 1-0. Ini menjadi kemenangan pertama PSBS Biak dengan catatan cleansheet. 

Susunan Pemain Persik Kediri vs PSBS Biak Numfor:

Persik (4-3-3): Leonardo Navacchio (GK), Ahmad Nuri Fasya, Al Hamra Hehanussa, Kiko, Dede Safari, Bayu Otto, Ousmane Fane, Ze Valente, Riyatno Abiyoso, Ramiro Fergonzi, Ezra Walian. 

PSBS Biak Numfor (3-4-3): John Pigai (GK), Julian Velazquez, Jaimerson da Silva, Fabiano Beltrame, Marckho Merauje, Williams Lugo, Jonata Felipe, Febriyanto Uopmabin, Jeam Kelly Sroyer, Alexsandro, Armando Oropa. 

Editor : Mukmin Azis

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network