Inter mencoba bangkit dengan memasukkan Pio Esposito, namun peluang terbaiknya juga gagal berbuah gol. Justru Arsenal yang kembali menambah keunggulan lewat Viktor Gyokeres. Striker anyar itu sukses menyelesaikan kerja sama satu-dua dengan Saka setelah menerima umpan jauh dari Gabriel Martinelli.
Kemenangan ini memperpanjang rekor tak terkalahkan Arsenal menjadi 12 laga di semua kompetisi, dengan rincian 10 kemenangan dan dua hasil imbang. Arsenal pun dipastikan finis di dua besar fase liga Liga Champions musim ini.
Sebaliknya, Inter Milan harus menelan pil pahit. Kekalahan ini menjadi yang ketiga secara beruntun bagi Nerazzurri di Liga Champions, sebuah catatan buruk yang terakhir kali mereka alami pada 2011.
Editor : Mukmin Azis
Artikel Terkait
