AR-RAYYAN, iNewsBalikpapan.id - Babak 16 besar Piala Dunia 2022, Belanda berhasil menang 3-1 atas Amerika Serikat di Khalifa International Stadium, Sabtu (3/12/2022) malam WIB. Hasil tersebut membuat The Oranje lolos ke babak perempat final Piala Dunia 2022.
Pada menit-menit awal babak pertama. Christian Pulisic hampir membawa The Yanks -julukan Timnas Amerika Serikat- unggul pada menit kedua, jika tendangnya tak diblok oleh Andries Noppert.
Namun Belanda berhasil meraih keunggulan pada menit ke-10 melalui tendangan Memphis Depay usai memanfaatkan umpan Denzel Dumfries. Sementara pada menit ke-17 Daley Blind hampir menggandakan keunggulan Belanda, tetapi tendangan dari dalam kotak penalti masih melebar dari sasaran.
Pada menit ke-21 Memphis Depay gagal memanfaatkan peluang untuk mencetak gol keduanya, setelah tendangannya masih melebar ke sisi kiri gawang Amerika Serikat.
Memasuki menit ke-30 Amerika Serikat terus memberikan tekanan, tetapi rapatnya pertahanan Belanda membuat The Yanks tak bisa mencetak gol penyeimbang.
Sementara pada menit ke-42 Andries Noppert menunjukkan penampilan apiknya untuk menggagalkan tendangan keras Timothy Weah dari luar kotak penalti. Asik menyerang membuat Amerika Serikat melupakan pertahan, Belanda pun berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-45+1.
Umpan Denzel Dumfries berhasil diselesaikan dengan baik oleh Daley Blind untuk membawa Belanda unggul 2-0.
Pada menit ke-49 Tim Ream mendapatkan peluang bagus untuk memperkecil ketertinggalan Amerika Serikat, tetapi usaha masih bisa digagalkan oleh Andries Noppert. Sementara pada menit ke-50 Memphis Depay mendapatkan peluang bagus untuk kembali mencetak gol, tetapi tendanganya di depan gawang wasih bisa dihentikan oleh Matt Turner.
Sementara pada menit ke-52 usaha Christian Pulisic untuk memperkecil ketertinggalan masih belum berhasil, setelah tendang dari luar kotak penalti dengan mudah diamankan oleh kiper Belanda.
Pada menit ke-60 tendangan Memphis Depay dari luar kotak penalti masih bisa di blok oleh Matt Turner dan membuat gawang Amerika Serikat tak kembali kemasukan gol.
Pada menit ke-71 Matt Turner melakukan dua penyelamatan penting, ketika menggagalkan tendangan jarak jauh Teun Koopmeiners dan sundulan Memphis Depay. Sementara pada menit ke-74 Timothy Weah berhasil melewati Andries Noppert, tetapi tendangnya gagal berbuah gol usai Cody Gakpo berhasil menggagalkannya.
Amerika Serikat pun berhasil memperkecil ketertinggalan melalui backheel Haji Wright pada menit ke-76, setelah memanfaatkan umpan Christian Pulisic. Meski sempat mendapatkan tekanan dan kecolongan gol, tetapi Belanda berhasil memberikan respon cepat untuk kembali memperlebar keunggulan.
Umpan silang Daley Blind pada menit ke-81 sukses diselesaikan oleh Denzel Dumfries untuk membawa Belanda unggul 3-1 atas Amerika Serikat. Memasuki menit ke-88, The Oranje tampak menurunkan tempo permainan dan lebih banyak memainkan penguasaan bola.
Hingga babak kedua berakhir, Amerika Serikat tak mampu mencetak gol penyeimbang dan membuat Belanda berhasil meraih kemenangan dengan skor 1-3.
Editor : Mukmin Azis