get app
inews
Aa Text
Read Next : Kafe di Gaza DIbombardir Israel, Warga Lagi Asik Nonton Sepak Bola Jadi Korban

Pejuang Hamas Bunuh dan Lukai 6 Tentara Israel di Gaza

Kamis, 07 Desember 2023 | 16:13 WIB
header img
Israel terus menggempur Gaza, setelah gencatan senjata dengan Hamas berakhir pada Jumat (1/12/2023) lalu. (Foto: Reuters)

GAZA, iNewsBalikpapan.id – Sayap militer Hamas, Brigade al-Qassam, dan pasukan Israel terlibat pertempuran sengit di Jalur Gaza, Rabu (6/12/2023). Pejuang Palestina pun dilaporkan berhasil membasmi sejumlah tentara zionis.

Laman Alarabiyah pada Kamis (7/12/2023) melansir, Brigade al-Qassam menyatakan bahwa mereka menghadapi pasukan Israel di wilayah Shuja’iyyah, Gaza. Para pejuang Palestina itu terlibat dalam bentrokan sengit dengan militer Israel di semua lini serangan zionis ke Gaza.

Menurut Brigade al-Qassam, pihaknya telah menghancurkan 23 kendaraan militer Israel di garis depan pertempuran di Khan Younis dan Beit Lahia. Mereka juga membunuh dan melukai enam tentara Israel, serta meledakkan bahan peledak yang ditanam di sebuah rumah tempat pasukan Israel dikepung oleh para pejuang.

Sementara militer Israel mengklaim para pejuang Hamas bermunculan dari bawah tanah dan berhadap-hadapan dalam pertempuran tatap muka di Gaza. Tentara zionis pun mengaku pasukannya berhasil menerobos Jabaliyah, Shuja’iyyah, dan daerah Khan Younis.

“Di wilayah Jabaliyah, Shuja’iyyah, dan Khan Younis, kami telah menembus garis pertahanan mereka (Hamas),” ujar Juru Bicara Pasukan Pertahanan Israel (IDF), Daniel Hagari.

“Para teroris (maksudnya para pejuang Hamas) kini muncul dari terowongan bawah tanah dan melibatkan pasukan kami dalam pertempuran jarak dekat, pasukan kami muncul dalam posisi yang lebih unggul,” klaimnya.

Hagari menyatakan, pasukan Israel mengepung daerah Khan Younis di Gaza Selatan. Di sana, tentara Israel melakukan penggerebekan dan memerangi Hamas. Bersamaan dengan itu, militer Israel juga bertempur di wilayah Jabaliyah dan Shuja’iyyah.

Militer Israel juga mengklaim, selama operasi di Khan Younis, pasukan zionis telah membunuh dua pejuang Hamas dan menyerang puluhan sasaran milik kelompok Palestina itu.

Kantor berita WAFA melaporkan, pihak berwenang Palestina mengatakan pada Selasa (5/12/2023) lalu bahwa sedikitnya 40 warga sipil Palestina tewas akibat serangan udara Israel yang menyasar Kota Khan Younis. Sementara puluhan orang lainnya terluka.

Selain itu, laporan Palestina menyatakan bahwa artileri dan drone Israel mengebom sekitar Rumah Sakit Kamal Adwan di Kamp Jabaliyah.

“Ada 108 warga sipil yang terbunuh dan puluhan korban dibawa ke Rumah Sakit Kamal Adwan, yang mengalami pemadaman listrik karena lebih dari 7.000 pengungsi masih berada di dalamnya. Selain itu, tim medis tidak dapat melakukan operasi bedah apa pun di rumah sakit.”

Sejak pecahnya perang pada tanggal 7 Oktober, warga Palestina telah berjuang untuk bertahan hidup di tengah rentetan serangan Israel di daerah kantong tersebut. Tak terhitung jumlah warga sipil Palestina yang terperangkap dalam baku tembak antara Israel dan Hamas. 

Akibat eskalasi konflik itu, sudah lebih dari 16.000 warga Palestina tewas akibat serangan brutal Israel yang tanpa pandang bulu. Sebanyak 6.500 di antara korban jiwa itu adalah anak-anak, dan lebih dari 4.500 lagi adalah perempuan.

Editor : Mukmin Azis

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut