get app
inews
Aa Text
Read Next : Daftar 16 Negara yang Lolos 16 Besar Euro 2024, Timnas Georgia Bikin Kejutan

Gol Injury Time Klaus Gjasula, Gagalkan Kemenangan Kroasia vs Albania

Kamis, 20 Juni 2024 | 01:10 WIB
header img
Timnas Kroasia gagal menang usai kebobolan menit akhir saat lawan Albania dalam lanjutan Grup B Euro 2024. Laga berakhir dengan skor 2-2. (foto: REUTERS)

HAMBURG, iNewsBalikpapan.id- Timnas Kroasia gagal menang usai kebobolan menit akhir saat lawan Albania dalam lanjutan Grup B Euro 2024. Laga berakhir dengan skor 2-2 di Volksparkstadion, Hamburg, Jerman pada Rabu (19/6/2024) pukul 20.00 WIB. 

Timnas Kroasia langsung tampil ofensif sejak awal pertandingan di babak pertama. Mateo Kovacic dan Luka Modric bergantian menjadi motor serangan utama Vatreni -julukan Timnas Kroasia.

Namun begitu, serangan yang dibangun oleh Timnas Kroasia tidak efektif untuk membongkar pertahanan tebal Albania. Dengan skema 4-2-3-1, Kristjan Asllani dan kolega bermain solid dan mampu menggagalkan sejumlah serangan Kroasia.

Mereka juga mengandalkan serangan balik cepat untuk mengejutkan Vatreni. Hasilnya manis, The Reds and Blacks -julukan Timnas Albania- mampu mencuri keunggulan lewat tandukkan terukur Qazim Laci (11’).

Pemain Sparta Praha itu sukses memanfaatkan umpan manis yang dikirimkan Jasir Asani, Albania unggul 1-0. Setelah gol itu, Timnas Kroasia terus berupaya keras untuk membongkar pertahanan Albania.

Sayangnya, upaya Luka Modric dan kolega tidak membuahkan hasil hingga pengujung pertandingan babak pertama. Timnas Albania yang bermain efektif sukses mempertahankan keunggulan 1-0 hingga turun minum.

Editor : Mukmin Azis

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut