MU Permalukan Liverpool di Anfield! Gol Maguire Bikin The Reds Kian Terpuruk

Babak kedua dimulai dengan tekanan bertubi-tubi dari Liverpool. Pergantian pemain seperti masuknya Ekitike, Curtis Jones, dan Federico Chiesa menambah daya gedor The Reds.
Upaya mereka membuahkan hasil di menit ke-78. Chiesa menyisir sisi kiri dan memberikan umpan matang yang disambar oleh Gakpo menjadi gol penyeimbang. Skor 1-1!
Namun kegembiraan Liverpool hanya bertahan enam menit. MU mendapatkan tendangan sudut di menit ke-84, dan Harry Maguire yang berdiri tanpa kawalan sukses menanduk bola kiriman Fernandes ke dalam gawang. MU kembali unggul 2-1, membuat Anfield terdiam.
Liverpool sempat memiliki peluang emas untuk menyamakan skor di menit ke-87, tapi sundulan Gakpo di depan gawang melenceng tipis. Hingga peluit akhir berbunyi, Manchester United sukses mempertahankan keunggulan dan membawa pulang tiga poin krusial.
Editor : Mukmin Azis