get app
inews
Aa Text
Read Next : Hijrah ke Liga Prancis, Calvin Verdonk Satu Tim dengan Olivier Giroud

Gol Rizky Ridho Masuk Nominasi Puskas Award 2025, Begini Komentarnya

Jum'at, 14 November 2025 | 19:42 WIB
header img
Gol jarak jauh Rizky Ridho masuk nominasi penerima FIFA Puskas Award 2025. (Foto: I.League)

JAKARTA, iNewsBalikpapan.id – Rizky Ridho tak bisa menyembunyikan rasa syukurnya setelah gol fenomenal yang ia cetak untuk Persija Jakarta resmi masuk nominasi Puskas Award 2025. Gol jarak jauh itu tercipta dalam laga melawan Arema FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, pada 9 Maret 2025, dan langsung menjadi salah satu momen paling spektakuler di sepak bola Indonesia tahun ini.

Momen berawal ketika bek Timnas Indonesia tersebut berhasil lolos dari jebakan offside di area tengah lapangan. Melihat celah, Ridho mengambil ancang-ancang sebelum melepaskan tendangan keras yang meluncur lurus ke gawang Arema FC. Bola menghujam deras tanpa mampu dibendung kiper lawan, membuat seluruh stadion bergemuruh meski Persija harus mengakui kekalahan 1-3.

Tujuh bulan setelah gol tersebut tercipta, FIFA memasukkan nama Ridho ke daftar kandidat penerima Puskas Award 2025. Dia kini bersaing dengan 10 pesepak bola dunia lainnya, termasuk Declan Rice (Arsenal) dan Lamine Yamal (Barcelona).

Daftar lengkap nominasi Puskas Award 2025 mencakup Alerrandro, Alessandro Deiola, Pedro De La Vega, Santiago Montiel, Amr Nasser, Carlos Orrantia, Lucas Ribeiro, Declan Rice, Kevin Rodrigues, dan Lamine Yamal. Masuknya Ridho ke daftar itu menjadi pencapaian langka bagi pesepak bola Indonesia.

Ridho mengaku tak percaya gol tersebut menembus panggung internasional. “Alhamdulillah, saya bersyukur bisa masuk nominasi Puskas Award. Jujur, saya tidak pernah membayangkan gol itu akan sejauh ini,” ujarnya dalam keterangan resmi yang diterima iNews Media Group.

Pemain berusia 25 tahun itu menegaskan golnya lahir dari kontribusi seluruh tim. “Saya ucapkan terima kasih kepada rekan-rekan setim, tim pelatih, ofisial, dan seluruh Jakmania yang selalu mendukung. Gol itu lahir karena kerja sama tim, bukan semata-mata aksi individu,” sambungnya.

Ridho berharap pencapaian ini menjadi energi positif untuk melangkah lebih jauh dalam kariernya. Dia menegaskan bahwa nominasi Puskas ini tidak akan membuatnya berpuas diri. “Semoga ini bisa menjadi motivasi bagi kami semua untuk terus berjuang lebih baik,” tutupnya.

Dengan masuknya Rizky Ridho dalam daftar Puskas Award 2025, sepak bola Indonesia kembali mencuri perhatian dunia lewat momen spektakuler yang benar-benar memecah kebuntuan.

Editor : Mukmin Azis

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut