Pembangunan Ibu Kota Baru Dimulai Agustus 2022

Mukmin Azis
Akses jalan menuju IKN Nusantara. Foto: Antara

PENAJAM PASER UTARA, iNews.id–Plt Bupati Penajam Paser Utara Hamdan Pongrewa menyebut proses pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) diprediksi akan di mulai pada Agustus 2022 mendatang. 

" Kemungkinan awal Agustus ini sudah mulai berjalan pembangunan, sejumlah kegiatan pembangunan sudah mulai masuk dalam tender, " ungkap Hamdan saat ditemui di titik nol IKN Nusantara, Sabtu (18/6/2022). 

Hamdan menuturkan, saat ini persiapan yang sudah berjalan yakni pengerjaan jalur darat untuk distribusi logistik. Percepatan perampungan dilakukan karena sebagian besar logistik untuk pembangunan IKN berasal dari luar daerah dimana daerah sekitar IKN tidak mempunyai banyak bahan-bahan baku untuk pembangunan. 

“Untuk jalur logistiknya ini sudah siap dari beberapa bulan yang lalu. Kita ketahui ampir 95 persen logistik berasal dari luar daerah. kita tidak punya cukup banyak bahan-bahan baku di sini, kecuali material alam seperti batu dan pasir, tapi itu kan komponen yang tidak banyak," urai Hamdan.

Editor : Mukmin Azis

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network