Angin Topan di Brasil, 11 Orang Tewas 20 Lainnya Hilang

Umaya
Angin topan melanda negara bagian Rio Grande do Sul, Brasil. (Foto: Reuters)

SAO PAULO, iNewsBalikpapan.id - Angin topan melanda negara bagian Rio Grande do Sul, Brasil. Sedikitnya 11 orang tewas dan 20 lainnya dinyatakan hilang

Otoritas negara bagian pada Sabtu (17/6/2023) mengatakan, sapuan angin topan ini terjadi pada Jumat (16/6/2023). Badai itu menyebabkan hujan deras dan banjir.

Pemerintah Rio Grande do Sul dalam siaran pers, mengatakan pemerintah mengerahkan helikopter untuk mencari korban hilang di wilayah banjir. 

Sapuan terparah melanda Kota Caraa yang memiliki populasi lebih dari 8.000 orang.

"Situasi di Caraa sangat mengkhawatirkan kami. Sangat penting bahwa kami dapat, secara terorganisir, dengan cepat memetakan daerah-daerah utama yang terkena dampak dan mengidentifikasi orang-orang yang membutuhkan dukungan," kata Gubernur Rio Grande do Sul, Eduardo Leite, yang mengunjungi daerah tersebut.

Editor : Mukmin Azis

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network