PLN Pastikan Penyelesaian Pembangunan Gardu Induk Batulicin Baru

Mukmin Azis
PLN UIP KLT melalui Unit Pelaksana Proyek Kalimantan Bagian Timur 4 (UPP KLT 4) terus memacu penyelesaian proyek strategis Gardu Induk (GI) 150 kV Batulicin Baru. (Foto: ist)

Manager PLN UPP KLT 4, Rizal Hikmahtiar, menjelaskan bahwa progres proyek GI 150 kV Batulicin Baru saat ini memasuki tahap yang sangat penting. 

"Kami fokus pada pengujian peralatan untuk memastikan semuanya berjalan sesuai standar yang ditetapkan. Sinergi dengan PLN Pusertif sangat membantu kami dalam mempercepat proses ini," ujarnya.

Lebih lanjut, Rizal menyampaikan bahwa tantangan dalam proyek ini antara lain kondisi cuaca dan logistik.

"Namun, kami terus berupaya mencari solusi terbaik agar kendala-kendala ini tidak menghambat penyelesaian proyek," tambahnya.

Kehadiran GI 150 kV Batulicin Baru diharapkan dapat memperkuat keandalan pasokan listrik di wilayah Kalimantan Selatan, khususnya di daerah Batulicin dan sekitarnya. Dengan jaringan yang lebih andal, diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi, menarik investasi, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Editor : Mukmin Azis

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network