get app
inews
Aa Text
Read Next : Hristo Stoichkov Desak Barca Boyong Nico Williams

Hasil Piala Dunia 2022: Ditahan Imbang Spanyol, Jerman Terancam Tersingkir

Senin, 28 November 2022 | 06:32 WIB
header img
Laga Jerman vs Spanyol berkahir imbang 1-1 di fase grup Piala Dunia 2022. Foto: Reuters

AL KHOR, iNewsBalikpapan.idTimnas Spanyol bermain imbang 1-1 melawan Jerman pada laga kedua Grup E Piala Dunia 2022 di Al Bayt Stadium, Al Khor, Qatar, Senin (28/11/2022) dini hari WIB. Hasil ini membuat Der Panzer terancam tersingkir.

Juara dunia empat kali itu duduk di dasar klasemen dengan nilai 1 dari dua laga yang sudah dijalani. Jerman di bawah Spanyol (4), Jepang (3) dan Kosta Rika (3).

Jual beli serangan pun terus terjadi sejak awal hingga menit-menit akhir babak pertama. Akan tetapi, hingga turun minum kedua tim belum ada yang bisa mencuri gol sehingga paruh pertama berakhir dengan skor kacamata.

Memasuki babak kedua, Jerman terus memberikan pressing ketat pada Spanyol, yang sangat dominan dari segi penguasaan bola. Strategi itu pun nyaris berbuah gol bagi Tim Panser setelah Unai Simon melakukan salah umpan di dekat kotak penalti pada menit 56.

Namun, bola yang kemudian direbut oleh Gundogan dan dioper ke Kimmich, yang melesatkan tendangan keras, masih bisa ditepis oleh Unai Simon. Lalu, Niclas Fullkrug menyambar sepak pojok Kimmich tetapi masih belum tepat sasaran.

Pada menit 62, La Furia Roja akhirnya berhasil memecah kebuntuan lewat Alvaro Morata. Striker Atletico Madrid itu menjebol gawang Manuel Neuer dengan sontekannya yang memanfaatkan umpan mendatar Jordi Alba.

Tak menyerah begitu saja, Jerman langsung tampil lebih menyerang begitu ketinggalan satu gol. Peluang emas pun didapat Jamal Musiala pada menit 74, namun tendangannya saat berhadapan satu lawan satu dengan Simon masih bisa diselamatkan oleh sang kiper.

Usaha juara Piala Dunia 2014 itu akhirnya membuahkan hasil pada menit 83 lewat Niclas Fullkrug. Penyerang Werder Bremen itu melepaskan tendangan roket di mulut gawang Spanyol yang tak mampu dibendung oleh Simon. 

 

Pada menit-menit terakhir babak kedua, Jerman terus mengepung pertahanan Negeri Matador untuk mencari gol kemenangan. Namun, sampai peluit panjang dibunyikan gol tambahan yang ditunggu tak kunjung datang sehingga pertandingan ini berakhir dengan skor imbang 1-1.

Editor : Mukmin Azis

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut