get app
inews
Aa Text
Read Next : Gudang Pecah Belah dan Plastik di Bukit Cinta Terbakar

Anggota Polisi di Balikpapan Dikeroyok 3 Remaja, Korban Tengah Mencegah Aksi Tawuran

Selasa, 28 Maret 2023 | 15:13 WIB
header img
Pelaku pengeroyokan anggota polisi Bhabinkamtibmas masing masing INA (16), FM (26), dan FD (16) berhasil diamankan petugas. (Foto: istimewa)

BALIKPAPAN, iNewsBalikpapan.id - Berniat melerai aksi tawuran, seorang anggota polisi dari Bhabinkamtibmas Polsek Balikpapan Timur bernama Aipda Khairul Anam (35) menjadi korban pengeroyokan 3 remaja Selasa (28/3/2023) sekira pukul 00.15 wita di Jalan Pemuda, Gang Sekolah, RT 33 Kelurahan Manggar Baru. 

Seluruh pelaku pengeroyokan masing masing INA (16), FM (26), dan FD (16) berhasil diamankan petugas. 

“Ya, semua anak-anak Tanjung Kelor sana,” terang Kapolsek Balikpapan Timur, Kompol Puji Purwanto. 

Pengeroyokan tersebut berawal saat korban mendengar terjadi keributan yang kebetulan berada tak jauh dari rumahnya. Ia pun keluar rumah dan melihat sekelompok remaja terlibat tawuran. 

“Saat itu ada tetangganya berteriak kalau ada perkelahian. Kemudian anggota kita ini kebetulan rumahnya disitu lalu keluar lah. Nah dia (korban) melihat ada dua kelompok pemuda tawuran,” tutur Puji. 

Kemudian korban pun mendatangi keributan tersebut dengan maksud untuk melerai. Korban sebelumnya, telah memperkenalkan diri bahwa dia merupakan anggota kepolisian. Guna mencegah keributan terus terjadi, seorang dari kelompok tersebut berinisial AB diamankan oleh Aipda Khairul Anam. 

“Salah seorang pemuda berhasil diamankan, tapi tiba-tiba datang sekelompok pemuda lain dari arah luar gang yang akan menyerang AB ini. Sempat dicegah oleh korban, namun malah korban ini yang menjadi sasaran pemukulan,” ungkapnya.

Aipda Khairul Anam pun mengalami luka robek pada bagian kepala sebelah kiri, lebam di bagian mata sebelah kiri, dan luka lecet di tangan sebelah kiri. Setelah kejadian tersebut korban langsung menghubungi penjagaan Polsek Balikpapan Timur.

Sekira pukul 00.30 wita petugas piket dan opsnal Reskrim Polsek Balikpapan Timur tiba di TKP dan mendapati korban dalam keadaan terluka. Sedangkan kelompok pemuda yang diduga menyerang ke TKP telah melarikan diri.

“Kami sebelumnya mengamankan empat orang remaja, tapi ternyata mereka tidak mengetahui siapa yang mengeroyok korban. Lalu anggota melakukan penyelidikan dibantu oleh jajaran Reskrim Polresta Balikpapan,” beber dia. 

Seluruh pelaku saat ini masih menjalani proses pemeriksaan petugas. Polisi sendiri tengah mendalami motif para pelaku melakukan aksi pengeroyokan terhadap korbannya. 

"Ini masih kami dalami lagi motifnya, sementara baru kita amankan soalnya, " pungkas Kapolsek. 

Editor : Mukmin Azis

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut