Dalam sambutannya, Kepala OJK kaltimtara memberikan apresiasi bagi Allianz Syariah atas inisiatif peluncuran program pemberian asuransi syariah bagi masyarakat Kalimantan Timur.
"Allianz Syariah dapat selalu mengutamakan product knowledge di kalangan masyarakat supaya masyarakat semakin paham terkait manfaat dan keuntungan dari penggunaan asuransi syariah yang berguna sebagai perlindungan diri di masa yang akan datang, " harap Made Yoga.
Kehadiran Allianz Syariah di Balikpapan juga disambut baik oleh Majelis Ulama Indonesia Kalimantan Timur.
KH Muhammad Haiban mengatakan jika dirinya turut mengapresiasi kehadiran Allianz Syariah yang memiliki tujuan utama untuk menghadirkan produk asuransi berkualitas yang berdasar pada nilai-nilai syariah agar dapat mengurangi keraguan masyarakat dalam menggunakan asuransi sebagai proteksi diri.
“Kami menyambut baik dan mendoakan semoga Allianz Syariah sukses serta mampu menambahkan ketenangan umat islam dengan adanya asuransi syariah,” ujarnya.
Editor : Mukmin Azis