Mengenal Yanma Polri, Tugas Baru Irjen Ferdy Sambo Pasca Dimutasi dari Kadiv Propam Polri

Jonathan Simanjuntak
Irjen Ferdy Sambo dimutasi dari jabatan Kadiv Propam Polri menjadi Pati Yanma Polri. (Foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id -Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo resmi mencopot Irjen Ferdy Sambo sebagai Kadiv Propam Polri. Sambo kemudian ditempatkan sebagai Pati Yanma Polri.

Keputusan itu tertuang dalam Surat Telegram Nomor 1628/VIII/Kep/2022 tertanggal 4 Agustus 2022. Lalu apa itu Yanma dan apa saja tugasnya?

Yanma merupakan kependekan dari Pelayanan Markas. Dilihat dari situs resmi Polri.go.id, Yanma Polri atau pada tingkat mabes langsung berada di bawah Kapolri.

Sementara, dilansir dari sumut.polri.go.id,website resmi Polda Sumatra Utara, Yanma Polri memiliki tugas menyelenggarakan pelayanan markas antara lain pelayanan angkutan, perumahan, pengawalan protokoler, penjagaan markas hingga urusan dalam di lingkungan Polda.

Fungsinya terbagi menjadi delapan fungsi yakni:

1. Memberikan bimbingan dan arahan teknis pelaksanaan pelayanan markas atau kantor kepada penyelenggara urusan dalam pada semua satuan kerja.

2. Melakukan pembinaan pengadministrasian, perencanaan program dan anggaran, pelayanan penatausahaan materiel logistik di lingkungan Yanma serta pengaturan perumahan.

3. Memberikan pelayanan markas, fasilitas perkantoran, dukungan komunikasi, dan elektronika markas serta pemakaman di lingkungan Polda. 

4. Memberikan pelayanan angkutan personel dan pejabat serta pemeliharaan dan perbaikan sarana angkutan di lingkungan Polda.

5. Pemeliharaan fasilitas umum perkantoran dan perumahan di lingkungan Polda. 

6. Memberikan Pengamanan markas, pejabat, kegiatan protokoler, upacara, dan rapat-rapat pimpinan.

7. Pembinaan Korps Musik Polda.

8. Pengumpulan dan pengolahan data serta penyajian informasi dan dokumentasi.

Editor : Mukmin Azis

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network