Cari Pengganti Mahfud, Jokowi Bakal Tunjuk Menko Polhukam dari Non-Parpolww

Raka Dwi Novianto
Presiden Jokowi mengungkapkan, calon Menko Polhukam pengganti Mahfud MD akan berasal dari non-partai politik (parpol). (Foto: MPI)

JAKARTA, iNewsBalikpapan.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan, calon Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) pengganti Mahfud MD akan berasal dari non-partai politik (parpol). Saat ini Menko Polhukam masih dipegang pelaksana tugas atau Plt.

"Dari non (parpol)," kata Jokowi di Bandung, Sabtu (3/2/2024).

Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian telah ditunjuk menjadi Plt Menko Polhukam. Kursi Menko Polhukam kosong usai Mahfud MD mengundurkan diri. Jokowi menjelaskan, Tito ditunjuk menjadi Plt Menko Polhukam karena memiliki pengalaman yang cukup banyak. Di antaranya menjadi Kepala BNPT dan Kapolri.

"Pak Tito karena juga punya pengalaman dulu di BNPT, dulu di Kapolri sekarang di Mendagri," kata Jokowi.

Presiden bakal segera melantik Menko Polhukam definitif dalam waktu dekat. Menurut Jokowi, yang terpenting saat ini adalah Kemenko Polhukam tetap berjalan dengan baik.

"Nanti dilihat lah, kita ini yang penting organisasi berjalan dengan baik yang paling penting itu," kata Jokowi.

Editor : Mukmin Azis

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network