Persija Boyong Alaeddin Ajaraie, Mesin Gol Liga India

Cikal Bintang Raissatria
Alaeddin Ajaraie resmi bergabung dengan Persija Jakarta dengan status pinjaman hingga akhir musim 2025-2026 dan langsung menegaskan target juara Super League. (Foto: Persija)

Mesin Gol Liga India Jadi Andalan Baru Persija

Alaeddin Ajaraie dikenal sebagai penyerang produktif selama berkiprah di Liga India. Pada musim berjalan, dia mencatatkan delapan gol dan empat assist hanya dari enam penampilan bersama NorthEast United.

Catatan tersebut menjadi modal penting bagi Persija untuk meningkatkan efektivitas lini depan. Kehadiran Alaeddin diharapkan mampu memberi variasi serangan sekaligus solusi di laga-laga krusial.

Sebelum merumput di India, Alaeddin memiliki rekam jejak panjang di sejumlah klub Maroko dan Qatar. Dia pernah membela AS FAR Rabat, MAS Fes, RS Berkane, serta Muaither FC, sebelum bergabung dengan NorthEast United pada 2024.

Pengalaman lintas kompetisi tersebut membuat Alaeddin datang dengan kepercayaan diri tinggi. Dia menegaskan komitmen penuh untuk memberi kontribusi maksimal bersama Persija Jakarta.

"Saat ini, Persija adalah rumah saya. Saya akan berjuang sepenuh hati untuk Persija, bekerja keras agar bisa beradaptasi secepat mungkin dan memberi kontribusi nyata," tutur Alaeddin.

Alaeddin juga menyampaikan keyakinannya menghadapi sisa musim bersama Macan Kemayoran. Dia ingin menjadi bagian penting dalam perjalanan Persija menuju gelar juara.

"Insya Allah, kami akan melangkah bersama, menciptakan kemenangan demi kemenangan, hingga menutup musim ini sebagai juara,” pungkasnya.

Editor : Mukmin Azis

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network