get app
inews
Aa Read Next : Lionel Messi Bawa Inter Miami Lolos ke Semifinal Leagues Cup 2023

Wow! Buenos Aires Dipadati Lautan Manusia, Rayakan Argentina Juara Piala Dunia 2022

Senin, 19 Desember 2022 | 13:34 WIB
header img
Lautan manusia tumpah ruah dengan memadati jalanan di Buenos Aires berpesta merayakan kemenangan atas Prancis di final Piala Dunia 2022. (Foto: REUTERS)

BUENOS AIRES,iNewsBalikpapan.id - Resmi menjuarai Piala Dunia 2022 usai penantian selama 36 tahun, ribuan fans Argentina merayakan kemenangan atas Prancis di final Piala Dunia 2022 di Buenos Aires. Lautan manusia tumpah ruah dengan memadati jalanan dan berpesta.

La Albiceleste menyabet trofi Piala Dunia Qatar 2022 usai mengalahkan Prancis di partai final. Partai penutup itu berlangsung di Stadion Lusail, Doha, Qatar, Minggu (18/12/2022) malam. Argentina menang atas Les Bleus lewat adu penalti dengan skor 4-2, setelah bermain imbang 3-3 dalam waktu 120 menit.

Tim Tango mencetak gol lewat Lionel Messi (23 (P), 108) dan Angel di Maria (36). Sementara itu, tiga gol Prancis diborong Kylian Mbappe (80 (P), 81, dan 118 (P)).

Kemenangan ini menandai berakhirnya penantian 36 tahun Argentina untuk meraih trofi Piala Dunia. Khusus Messi, itu berarti dia menahbiskan dirinya sebagai pemain terhebat sepanjang masa. Ini sekaligus mengakhiri perdebatan antara Messi dan Cristiano Ronaldo.

Sebab, CR7 Hampir dipastikan tidak akan mungkin lagi menjuarai Piala Dunia. Wajar kiranya jika ribuan penggemar Argentina turun ke jalan-jalan yang ada di Buenos Aires. Mereka merayakan kemenangan Messi dkk yang telah bertarung habis-habisan dengan Kylian Mbappe dan Prancis dalam meraih kejayaan di Qatar.

Salah satu warga Argentina, Nicolas Piry mengungkapkan kebahagiaannya yang tak terhingga. “Ini adalah kegembiraan yang luar biasa setelah begitu banyak ketegangan," ucapnya.

"Keharmonisan antara tim, dipimpin oleh seorang pemimpin yang bermain di level yang membuatnya menjadi yang terbaik di dunia, dan kondisi para pemain secara umum membawa kami ke kesuksesan yang memang layak ini," kata Piry.

Editor : Mukmin Azis

Follow Berita iNews Balikpapan di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut