get app
inews
Aa Read Next : Pengakuan Pembunuh Ibu Kandung, Melarikan Diri Naik Angkot, Pisau Disembunyikan di Rak Sepatu

Terlilit Utang, Mahasiswa Bunuh Driver Taksi Online di Jambi

Rabu, 17 April 2024 | 10:43 WIB
header img
Tersangka HT, mahasiswa yang membunuh driver taksi online di Jambi untuk menguasai mobil korban demi membayar utang. (Foto: MPI/Azhari Sultan)

JAMBI, iNewsBalikpapan.id - Polisi mengungkap motif dua oknum mahasiswa membunuh driver taksi online untuk menguasai mobil milik korban pada malam lebaran di perkebunan sawit kawasan Jalan Ness, Kabupaten Muarojambi, Jambi. Salah satu pelaku ternyata terlilit utang Rp8 juta hingga nekat membegal korban.

Pelaku utama yakni mahasiswa berinisial HT (22). Dia menghabisi korban Risdianto (47) warga Kelurahan Payo Lebar, Kecamatan Jelutung, Kota Jambi.

Dalam aksinya HT warga Sungai Duren, Kabupaten Muarojambi ini tidak sendirian. Dia mengajak rekannya berinisial AS (19) warga Kecamatan Muara Tabir, Kabupaten Tebo.

"Saya terlilit utang. Bayar motor sebesar Rp8 juta," ujar HT, Selasa (17/4/2024).

Diakuinya, motor tersebut digadai sebesar Rp8 juta dan dia butuh uang untuk menebusnya.

"Untuk bayar gadai motor sebanyak Rp8 juta," katanya. 

HT juga meminta maaf kepada keluarga korban.

"Saya meminta maaf kepada keluarga yang ditinggalkan," ucapnya.

Editor : Mukmin Azis

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut