JAKARTA, iNewsBalikpapan.id - Bagi banyak pecinta kopi di Indonesia, perbedaan robusta dan arabika wajib diketahui. Nah, apa saja perbedaannya? Ini ulasannya.
Kopi sebagai minuman sudah dikenal lama di wilayah Indonesia, tanaman kopi di Indonesia sudah dibudidayakan sejak 1696. Indonesia juga merupakan daerah pertama di luar Arab dan Afrika yang membudidayakan kopi.
Kopi terdiri atas berbagai macam jenis. Adapun, jenis yang paling dikenal adalah arabika dan robusta. Keduanya memiliki bentuk, warna dan lain halnya.
Perbedaan Robusta dan Arabika
Kopi Robusta
Di Indonesia, hasil produksi kopi robusta termasuk yang paling banyak mencapai dan mencapai 87,1 persen dari total produksi kopi Indonesia (AAK, 2002). Jenis kopi robusta ini cocok untuk ditanam pada ketinggian 400-1.200 mdpl.
Berdasarkan pengembanggannya, sentra penghasil kopi robusta di Indonesia berada di wilayah Sumatera Selatan, Lampung, Bengkulu, Jawa Timur, Jawa Tengah, Bali, Nusa Tenggara Timur dan Nusa Tenggara Barat.
Dari era sebelum kemerdekaan hingga saat ini, bahan tanam kopi robusta di Indonesia terus mengalami perkembangan baik dari jenisnya hingga varietasnya.
Editor : Mukmin Azis