JAKARTA, iNewsBalikpapan.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengusut dugaan korupsi pengadaan barang dan jasa sarana pengolahan karet pada Kementerian Pertanian (Kementan) tahun 2021-2023. Dalam perkara ini, satu orang telah ditetapkan sebagai tersangka.
“Telah menetapkan satu orang sebagai tersangka," kata Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika dalam keterangannya, Senin (2/12/2024).
Namun Tessa enggan memberikan nama dan jabatan yang ditetapkan tersangka tersebut. Saat ini kasus itu sedang dalam penyidikan KPK.
"Proses penyidikan saat ini sedang berjalan, untuk nama dan jabatan tersangka belum dapat disampaikan saat ini,” kata dia.
Dalam perkara ini, KPK telah mencegah delapan orang bepergian ke luar negeri. Selain itu, KPK telah melakukan penggeledahan di satu lokasi.
“Ada yang dicegah, ada delapan oran. (Sudah) giat geledah,” ujar dia.
Editor : Mukmin Azis
Artikel Terkait